Posted on 11 Okt 2018
Rapat Panitia Kontingen Kabupaten Pati Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke 35 Jawa Tengah, digelar di ruang Pragolo Setda Pati, Kamis (11/10).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Pati Saiful Arifin yang juga sebagai Ketua Kontingen Kabupaten Pati Porprov Jateng, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Pati Sigit Hartoko, Asisten Ekbangkesra Setda Pati Edy Sulistiyono, Ketua Koni Pati Edy Buntoro, Panitia Kontingen Kabupaten Pati serta manager dan pelatih seluruh cabang olahraga.
Ketua Kontingen Saiful Arifin menyampaikan porprov ini menjadi sebuah momen yang penting untuk menunjukkan atlet Pati mampu beprestasi di tingkat provinsi. "Mari kita tunjukkan bersama - sama, dengan adanya porprov ini, bahwa kontingen Kabupaten Pati dapat memberikan yang terbaik di masing - masing cabor," ujar Safin.
Safin juga mendorong agar di masing - masing cabor, setiap atlet berkontribusi meraih medali di ajang Porprov yang berlangsung 20-26 Oktober mendatang. "Ini merupakan sebuah momen, jadi saya harap semua insan olahraga di Kabupaten Pati, menunjukkan jati diri dan prestasi, bahwa apa yang kita lakukan beberapa tahun terakhir ini membuahkan hasil," ujar Safin.
Pada rapat itu, Wabup menekankan pada setiap pengurus cabor agar tidak memotong hadiah yang diterima atlet. "Sebisa mungkin hadiah yang diterima oleh atlet berprestasi, jangan sampai ada potongan - potongan yang digunakan tidak sebagaimana mestinya," tegasnya.
Dalam acara tersebut, juga dilakukan pembacaan tekad secara bersama - sama oleh manager dan pelatih cabor. "Untuk itu mari di waktu yang kurang sebentar lagi ini, benar - benar dijaga, baik teknik - teknik yang sudah dipelajari selama ini, khususnya bagi para atlet yang diterjunkan serta pelatih agar benar - benar dapat menjadi andalan kita semua," imbuh Wabup usai pembacaan tekad.
Safin berharap, dalam event Porprov ini, apabila tercetak prestasi - prestasi yang baik, atlet memiliki kesempatan untuk mengikuti kejuaraan nasional maupun internasional. Untuk itu Safin mengajak para atlet Pati untuk mempromosikan daerah lewat prestasi olahraga.
"Apabila tercetak atlet - atlet kita di kancah internasional, itu akan memberikan dampak positif dampak motivasi untuk mempromosikan kota Pati ini. Jadi ayo kita jadikan, kota Pati ini kota juara olahraga, saya pikir atlet - atlet Pati ini layak untuk mendapatkan juara. Ayo kita ciptakan paradigma baru bahwa olahraga bukan hanya sebuah rutinitas, tetapi olahraga ini juga penting untuk prestasi," pungkasnya. (po1/PO/MK)