Rp 1,92 Milyar Digelontor, Ini Pesan Bupati untuk Penerima Bantuan Tempat Ibadah

Posted on 11 Mei 2018


Rp 1,92 Milyar Digelontor, Ini Pesan Bupati untuk Penerima Bantuan Tempat Ibadah

Bupati Pati Haryanto pagi ini, Jumat (11/5) memberikan pengarahan kepada para penerima bantuan tempat ibadah di Ruang Penjawi Kantor Setda Kabupaten Pati.

Pemberian bantuan keuangan tahap I, menurut Kabag Kesra Hery Supriyono berjumlah Rp 1,9 milyar dengan total penerima sebanyak 86 desa dan 129 tempat ibadah, yang terdiri dari 58 masjid, 63 mushola, 6 gereja, 1vihara dan satu sanggar candi.

Bupati Pati Haryanto berpesan kepada kepala desa penerima bantuan agar setelah menerima bantuan ini segera di realisasikan.  "Dan tolong segera diserahkan kepada panitia pembangunan tempat ibadah masing-masing desa sehingga dapat di pergunakan sebagaimana mestinya", terang Haryanto.

Saat ditanya tentang tempat ibadah yang belum menerima bantuan atau proposal yang belum terealisasi, menurut Kabag Kesra, akan diusulkan pada perubahan anggaran atau akan dianggarkan pada APBD 2019. (fn1 /FN /MK)