Pj Bupati : Bela Negara Adalah Upaya Segala Bangsa

Posted on 19 Des 2022


Pj Bupati : Bela Negara Adalah Upaya Segala Bangsa

Peringati Hari Bela Negara, Pj Bupati Pati Ajak Masyarakat Terapkan Nilai Bela Negara

 

Bertempat di Halaman Sekretariat Daerah Kabupaten Pati, Senin (19/12), Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro memimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara yang Ke-74 dengan tema "Bangkit Bela Negaraku, Jaya Indonesiaku".

 

Selain dihadiri Pj Bupati, upacara ini juga diikuti oleh Sekda Pati dan Forkopimda Pati. 

 

Dalam sambutan Presiden RI Joko Widodo yang dibacakan oleh Pj Bupati Pati, ditegaskan bahwa upaya bela negara adalah upaya yang dilakukan oleh segenap bangsa.

 

"Seluruh warga negara harus memiliki semangat, kesadaran dan kemampuan bela negara. Karena itu, ita harus memiliki daya tangkal dan ketangguhan dalam menghadapi situasi yang semakin berkembang pesat dan kompleks di segala bidang", tambahnya. 

 

Ia pun mengajak untuk terus membangun sumber daya manusia yang unggul, produktif, inovatif, berdaya saing, dan memiliki kesadaran bela negara. 

 

"Nilai dasar bela negara adalah cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara, setia pada pancasila sebagai ideologi negara, serta rela berkorban bagi bangsa dan negara. Nilai-nilai inilah yang harus diimplementasikan dalam pembinaan kesadaran bela negara, baik di lingkungan pendidikan, pekerjaan ataupun masyarakat pada umumnya", sambung Henggar. 

 

Pj Bupati kemudian mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mengemban tugas dan tanggung jawab sesuai dengan peran dan profesinya masing-masing. Jadikan peringatan ini sebagai momentum meningkatkan kesadaran, semangat, serta bela negara", pungkas Pj Bupati. (fn1 /FN /AP)