Pasar Pragolo Berganti Nama, Ternyata Ini Sebabnya

Posted on 23 Jun 2018


Pasar Pragolo Berganti Nama, Ternyata Ini Sebabnya

Pusat Produk Unggulan Kabupaten Pati yang biasa disebut Pasar Pragolo kini telah berganti nama menjadi Plaza Pragolo. Bupati Pati Haryanto mengatakan alasan perubahan nama Pasar Pragolo saat Grand Opening bioskop New Star Cineplex (NSC) Pati pada Jumat (22/6).

Menurut Bupati, penggantian nama menjadi Plaza Pragolo dirasa lebih pas mengingat tempat tersebut kini dilengkapi dengan gedung bioskop.

"Masa pasar kok ada gedung bioskopnya?kelihatannya kurang pas. Kalau plaza kan memang umum," cetus Haryanto saat memberikan sambutan.

Lebih lanjut, Bupati mengakui ada alasan khusus pemilihan NSC sebagai partner Pemkab Pati. "Dikarenakan jaringan bioskop ini memang yang paling cepat merespon diantara negosiasi  yang kita lakukan," ungkapnya.

Pada acara grand opening sekaligus halal bihalal bersama Bupati dan Wakil Bupati Pati itu, Haryanto selaku kepala daerah berharap kedepannya NSC ini akan menjadi destinasi wisata ataupun hiburan di wilayah eks Karisidenan Pati. Mengingat saat ini bioskop NSC Pati merupakan satu- satunya bioskop yang ada di wilayah eks- karisidenan Pati.

"Hiburan masyarakat jenis ini tergolong baru di Kabupaten Pati, maka perlu digencarkan sosialisasinya atau promo kepada masyarakat walaupun sudah satu bulan menjalani soft opening," ujar ayah dari dua anak itu.

Sementara itu, Toni yang merupakan Manager NSC Pati mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Pemkab Pati yang telah mendukung untuk keberadaan NSC saat ini di Plaza Pragolo.

"Dengan adanya NSC di Kabupaten Pati, agar masyarakat kabupaten Pati dan sekitarnya tak perlu jauh- jauh bila ingin menonton bioskop yang mana sebelumnya ada di kabupaten tetangga," pungkasnya.

Usai Halal bihalal bersama Forkompimda, acara dilanjutkan dengan Grand Opening bioskop NSC Pati. Pemotongan pita, menandai peresmian gedung bioskop di lantai dua Plaza Pragolo. Tak hanya itu, para tamu undangan yang berkisar 500 orang itu, ikut nonton gratis pemutaran film Dimsum Vs Martabak. (po4/PO/MK)