Mengintip Indahnya Wisata di Gunungsari

Posted on 26 Jan 2018


Mengintip Indahnya Wisata di Gunungsari

Desa Gunungsari bertempat di kecamatan Tlogowungu Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Desa ini berbatasan langsung dengan kecamatan Gunungwungkal, dan menjadi salah satu desa wisata di Pati yang menyajikan keindahan wisata alam yang sejuk dan masih alami.

Objek wisata yang ada di desa Gunungsari, berada di tanah milik Perhutani. Sedangkan pengelolaannya diserahkan pada BUMDes (Badan Usaha Milik Desa). Objek wisata yang terletak di dukuh Pangonan, terkenal dengan hutan pinusnya. Sedangkan di dukuh Shanti, wisatawan dimanjakan dengan kesejukan air terjun Tretes yang menyajikan wisata alam, sungguh menarik bagi pengunjung.

Salah satu pengunjung Fatah dari Tlogowungu mengungkapkan rasa kagumnya saat melihat keindahan objek wisata tersebut. "Sekelilingnya terdapat panorama alam yang masih alami. Selain itu pengunjung bisa melihat pemandangan kebun kopi dari atas hutan Pinus," ujarnya.

Sebagai wisatawan lokal, ia berharap akses jalan menuju lokasi hutan Pinus segera diperbaiki. "Agar pengunjung bisa mudah mencapai tujuan. Karena sekarang masih susah dilalui kendaraan roda empat. 

Fatah juga memberikan saran agar pengelola menambahkan petunjuk jalan agar wisatawan tidak salah arah menuju lokasi. "Dan kedepannya agar dilengkapi seperti flying Fox, camping, gazebo, mushola dan menambah ikon untuk selfie," saran pemuda yang baru kali pertama ke objek wisata itu.

Dengan kondisi jalan yang licin dan berliku, pengunjung harus esktra hati-hati menuju tempat wisata hutan Pinus. (Po3/PO/MK)