Kyai Nur Rohmat Berpulang, Ribuan Pelayat Padati Desa Plangitan

Posted on 18 Feb 2018


Kyai Nur Rohmat Berpulang, Ribuan Pelayat Padati Desa Plangitan

Innalillahi wainna ilaihi roji'un, Kabupaten Pati kembali berduka. Salah satu kyai kharismatik, KH.Nur Rohmat telah meninggal dunia pada Jumat (16/2) pukul 18.30 WIB. Pendiri sekaligus pengasuh yayasan ondok pesantren Al Isti'anah, desa Plangitan kecamatan Pati Kabupaten Pati ini, meninggal dunia di sebuah rumah sakit swasta di Pati.

Nama KH Nur Rohmat dikenal sebagai kyai yang memiliki ribuan jamaah. Kepergian beliau diiringi ribuan para pelayat yang hadir turut mensholati dan mengantar kepergiannya di peristirahatan terakhir. Pemakaman almarhum dilakukan Sabtu (17/2), pada pukul 09.00 WIB di Plangitan.

Sosok kyai Nur Rohmat, dikenal disiplin dan tegas dalam mengajari para santrinya. Berlatar belakang sebagai aparat polisi di kesatuan Brimob, menjadikan para santrinya tak hanya dibekali ilmu agama. Namun juga dibarengi dengan pemahaman tentang kenegaraan. 

Semangat beliau untuk mengembangkan pondok dengan disiplin kenegaraan itu, dibuktikan dengan cara-cara mengadakan upacara di hari besar nasional seperti peringatan kemerdekaan Republik Indonesia. Dengan menggunakan sarung, para santri diwajibkan mengikuti upacara bendera di halaman pondok pesantren. "Bahkan beberapa tahun yang lalu, Bupati Pati Haryanto menjadi inspektur upacara peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman pondok Al Istianah," kenang Agus salah satu pejabat di lingkungan Pemkab Pati. (Po4/PO/MK)