Kekeringan Berlanjut, IKAPTK Terus Kirimkan Bantuan Air Bersih

Posted on 12 Okt 2018


Kekeringan Berlanjut, IKAPTK Terus Kirimkan Bantuan Air Bersih

Kondisi kekeringan yang melanda hampir di seluruh wilayah Jawa Tengah sampai pertengahan bulan Oktober 2018 khususnya Kabupaten Pati, semakin mendapat perhatian baik dari Pemerintah Kabupaten Pati maupun pihak swasta atau komunitas- komunitas yang juga turut peduli demi terpenuhinya kebutuhan air bersih.

Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) yakni APDN, STPDN dan IPDN, juga turut berkontribusi dalam memberikan bantuan air bersih di wilayah Kabupaten Pati dan sekitarnya.

Ketua IKAPTK Pati, Jumani mengatakan, setelah melihat kondisi kekeringan yang melanda Kabupaten Pati, pihaknya mewakili teman - teman IKAPTK tergerak untuk ikut berkontribusi dalam memberikan bantuan.

"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kami, wujud solidaritas kami kepada masyarakat Kabupaten Pati, khususnya wilayah - wilayah yang terdampak kekeringan ini," jelasnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, bersama alumni pamong praja yang lain akan memberikan bantuan air bersih di beberapa kecamatan di Pati yang memang perlu mendapat bantuan. Seperti pada Jumat (12/10), bantuan air sebanyak 8 tangki dengan isi 5.000 liter akan diberikan ke beberapa desa di Kecamatan Batangan.

"Setelah hari ini, akan berlanjut besok dan seterusnya selama kurang lebih 10 hari kedepan, dan total tangki yang diberikan oleh alumni sebanyak 85 tangki," imbuh Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Pati itu.

Bantuan air bersih terus bergulir dari berbagai pihak untuk disalurkan ke daerah - daerah yang memang dirasa membutuhkan. Hal ini lantaran, kekeringan yang terjadi akibat kemarau panjang selama beberapa bulan terakhir.

"Kita berdoa semoga kekeringan ini segera berakhir, dan kalaupun memang masih ada daerah - daerah yang perlu mendapat bantuan, kita selalu siapa membantu," pungkas Jumani

Hadir dalam penyerahan air secara simbolis tersebut yakni Ketua IKAPTK Jumani, Kepala DPMPTSP sekaligus Wakil Ketua Bidang Bencana PMI Pati Sugiyono, Kabag Humas Setda Pati Rasiman bersama para kasubbag serta para alumni IKAPTK. (po1/PO/MK)