Posted on 06 Mar 2018
Pelepasan enam pejabat struktural di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Pati, berlangsung Selasa (6/3) di Pasar Pragolo Pati. Ke enam pejabat struktural ini, pada pelantikan pejabat struktural 2 Maret lalu, diberi amanah untuk mengemban tugas di OPD luar Setda Pati.
Sekretaris Daerah Kabupaten Pati Suharyono, berpesan pada ke enam pejabat yang pindah tugas ini, agar segera melaksanakan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) dengan sebaik-baiknya, serta menjunjung tinggi disiplin dan profesionalisme.
Menurut mantan Kepala DPUTR ini, promosi dan mutasi bukanlah hal yang luar biasa, akan tetapi hal biasa yang dilakukan Pemkab pati untuk mengadakan penyegaran di semua OPD. "Ini merupakan amanah dari Bapak Bupati yang harus dijalankan oleh semua pejabat struktural, selamat bertugas di tempat yang baru," ucapnya.
Adapun enam pejabat yang dilepas ini adalah Indriyanto, Kabag Perlengkapan dan Rumah Tangga kini mengemban tugas sebagai Kepala Dinas Kominfo Pati. Kemudian Suwoto (Kabag Organisasi dan Kepegawaian) beralih menjadi Sekretaris BKPP Pati. Sementara itu, di jajaran kasubbag ada tiga orang yang mendapatkan promosi sebagai kepala bidang di OPD lain, yaitu Dewi Kartina Sari (kasubbag Sosial, Naker dan Pemberdayaan Masyarakat) menjadi Kabid Koperasi, Saparyati (kasubbag kepegawaian dan KAD) kini menjadi Kabid Kedaruratan dan Logistik dan Agus Sunarko (Kasubbag Publikasi dan Dokumentasi) yang kini bertugas sebagai Kabid Lalu Lintas di Dinas Perhubungan. Juga Mega Permahita, yang kini menempati jabatan Kasubbag TU pada UPTD Metrologi Legal.
Turut hadir dalam pelepasan ini, seluruh asisten, staf ahli, Kepala Disdagperin, kabag dan kasubbag di lingkungan Setda Pati.
Seperti diketahui sebelumnya Jumat lalu (2/3), Bupati Pati Haryanto telah melantik dan mengambil sumpah 8 pejabat pimpinan tinggi pratama, 52 administratur, 151 pengawas di Pendopo Kabupaten Pati. (Po2/PO/MK)