Bupati Mendadak Minta Maaf di Hadapan Warga Tlogoayu Gabus

Posted on 04 Jul 2018


Bupati Mendadak Minta Maaf di Hadapan Warga Tlogoayu Gabus

Bupati Pati Haryanto mengajak masyarakat untuk saling bermaaf-maafan. Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Pati Haryanto saat menghadiri Tlogoayu bersholawat, malam tadi (3/7) di lapangan desa Tlogoayu Kecamatan Gabus.

Haryanto berharap ajang silaturahmi ini dapat dimanfaatkan untuk saling bermaaf-maafan dan saling instrospeksi diri.

"Secara pribadi kami meminta maaf apabila kepemimpinan kami bersama Pak Wakil Bupati Saiful Arifin masih ada kekurangan", ujarnya.

Acara Tlogoayu bersholawat ini dihadiri oleh Habib Muhammad Syafi'i bin Idrus Alaydrus dari Solo dan pembicara KH Ahmad Asnawi dari Kudus.

KH Ahmad Asnawi sebagai pembicara juga menyampaikan bahwa hikmah puasa Ramadhan yang dapat kita ambil ini hendaknya kita lebih dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita terhadap Allah SWT dan dapat d implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. "Dan semoga kita selalu dalam lindunganNya. Aamiin Yaa Robbal 'Aalamiin", pungkasnya. (fn1 /FN /MK)